Tidak ada seorang pun yang berharap untuk sakit, apalagi jika peyakit yang diderita tergolong penyakit kritis. Tidak hanya berisiko menyebabkan kematia saja, tetapi penyakit yang tergolong kritis akan membutuhkan biaya besar untuk perawatannya. Inilah salah satu alasan mengapa banyak masyarakat tertarik untuk menggunakan asuransi penyakit kritis terbaik.

Nah, untuk Anda yang masih belum tertarik memiliki polis asuransi ini, yuk ketahui beragam manfaatnya dulu. Siapa tahu saja membuat Anda ingin membelinya.

  • Membuat hidup lebih tenang dari berbagai risiko

Dengan memiliki asuransi ini maka Anda setidaknya akan merasa tenang dari permasalahan biaya berobat saat benar-benar divonis menderita penyakit kritis. Sebab, perusahaan asuransi akan memberikan uang pertanggungan sesuai dengan perjanjian.

  • Bisa dijadikan investasi dan tabungan

Jika seorang nasabah tidak terdiagnosis atau mengidap penyakit kritis selama masa asuransi, maka premi yang dibayarkan setiap bulannya akan dapat dikembalikan pada akhir kontrak perjanjian asuransi dan bisa dijadikan sebagai investasi dan tabungan. Tentu saja, ini akan membuat Anda memperoleh reward tersendiri karena hidup sehat yyang sudah dijalani, bukan? Meski demikian, untuk jumlah uang yang dikembalikan tergantung pada perjanjian yang sudah tertera pada polis asuransi.

  • Membantu mengelola keuangan lebih baik

Asuransi akan membantu Anda mengelola keuangan dengan lebih mudah karena tidak perlu mengeluarkan dana besar sekaligus saat terdiagnosa penyakit. Dengan begitu, dana tak terduga yang Anda miliki bisa digunakan untuk keperluan lainnya. Secaara tidak langsung, asuransi ini juga akan melindungi aset Anda dari risiko dijual atau digunakan untuk biaya pengobatan.

  • Adanya jaminan memperoleh bantuan medis

Dalam sebuah penelitian mengatakan bahwa kehadiran asuransi penyakit kritis dinilai dapat meningkatkan tingkat jaminan masyarakat untuk memperoleh bantuan medis sampai batas tertentu. Maksud dari batas disini yakni bergantung pada polis setiap perusahaan penyedia jasa asuransi yang nasabah pilih. Dengan adanya asuransi ini, maka nasabah akan memperoleh keuntungan yakni mendapatkan tenaga dan bantuan medis yang baik sehingga bisa meningkatkan kesempatan untuk pulih.

  • Memperoleh santunan ketika meninggal dunia

Manfaat lain yang diberikan asuransi penyakit kritis selanjutnya yakni bisa memperoleh santunan ketika nasabah meninggal dunia akibat kecelakaan atau penyakit kritis tertentu. Untuk uang santunan / pertanggungan ini biasanya akan diberikan oleh pihak perusahaan asuransi sesuai dengan kesepakatan polis yang disetujui kedua belah pihak (nasabah & pihak perusahaan asuransi). Penggunaan asuransi ini juga bisa memberikan manfaat bagi ahli waris nasabah untuk memenuhi kebutuhan sehari – hari ketika nasabah sudah tidak mampu lagi menjadi pencari nafkah utama.

Jadi, itulah beberapa manfaat yang bisa Anda peroleh ketika membeli asuransi penyakit kritis terbaik di perusahaan asuransi. Salah satu produk asuransi yang bisa dijadikan bahan pertimbangan Anda yakni produk FWD Critical Armor dari FWD Insurance yang memberikan manfaat proteksi terbaik bagi nasabah. Selain itu, pembelian pada periode 10 Juni-31 Desember 2022 memungkinan Anda mengikuti #FWDUnstoppable30 Lucky Draw, event spesial untuk memperingati Ulang Tahun FWD Insurance yang ke 30 tahun dengan hadiah mobil All New Honda HR-V, Vespa LX, dan hadiah menarik lainnya. PT FWD Insurance Indonesia sendiri merupakan perusahaan asuransi berizin dan diawasi oleh OJK jadi aman dan terpercaya.