Pajak kendaraan bermotor ini sudah tidak asing lagi di dengar oleh para pengendara sepeda motor dan mobil. Pajak ini diberikan kepada seseorang atas kepemilikan kendaraan yang mereka gunakan tersebut.

Sekarang ini pembayaran pajak kendaraan bermotor serta pengecekan sangat mudah dilakukan karena dilaksanakan secara online. Berikut cara mudah cek pajak kendaraan secara online dengan e-Samsat DKI Jakarta!

Apa Itu e-Samsat DKI Jakarta?

e-Samsat Jakarta merupakan layanan website yang disediakan untuk para wajib pajak agar mudah ketika membayar pajak kendaraan bermotor yang diwajibkan kepada mereka.

Layanan e-Samsat online Jakarta ini merupakan layanan website yang disediakan untuk para wajib pajak di Jakarta karena ketentuan layanan e-Samsat setiap daerah berbeda-beda tergantung dari ketentuan setiap daerah.

Pembayaran Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan ini dikelola oleh Jasa Raharja. Anda juga bisa mengurus pengesahan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) tahunan secara elektronik melalui Channel Bank.

Untuk pengesahan secara elekstronik dan pengambilan STNK asli dapat ditukarkan dengan struk ATM ke kantor Samsat terdekat terutama Jakarta. Latar belakang pembuatan e-Samsat ini adalah Peraturan Presiden Nomor 5 tahun 2015 tentang penyelenggaraan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap Kendaraan Bermotor.

Cara Cek Tagihan PKB

  1. Kunjungi halaman resmi e-samsat

Untuk mengecek tagihan pajak kendaraan bermotor yang akan dibayarkan, silahkan kunjungi halaman resmi e-samsat di Cek Pajak Kendaraan di DKI Jakarta | Cek E-Samsat Online

Halaman resmi e-samsat menyajikan tampilan data diri yang harus anda isi untuk mengecek tagihan pajak kendaraan bermotor yang akan anda bayarkan.

  1. Isi data diri

Setelah halaman resmi e-samsat terbuka, silahkan isikan data diri sesuai dengan yang dibutuhkan. Isikan kode plat, nomor plat kendaraan, nomor seri plat, nomor rangka, dan provinsi tempat anda tinggal.

Setelah itu, lanjutkan proses dengan mengklik cek sekarang untuk melihat rincian tagihan pajak kendaraan bermotor yang akan dibayarkan. Lanjutkan proses dengan melakukan pembayaran dengan metode tertentu.